Ayo Daftar! Pj Wali Kota Kediri Launching Program Pelatihan Keterampilan dan Kewirausahaan 2024

Ayo Daftar! Pj Wali Kota Kediri Launching Program Pelatihan Keterampilan dan Kewirausahaan 2024 Pj Wali Kota Kediri Zanariah didampingi Kepala Dinas Koperasi dan UMTK Kota Kediri, Bambang Priyambodo, saat memberikan penghargaan kepada Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Kota Kediri

KOTA KEDIRI,BANGSAONLINE.com - Pj Wali , meresmikan program Pelatihan Keterampilan dan Kewirausahaan 2024, di Insumo Kediri Convention Center (IKCC), Senin (22/4/2024).

Pada Pelatihan Keterampilan dan Kewirausahaan 2024 ini, ada 26 jenis pelatihan yang disediakan dengan kuota peserta sebanyak 2.682 orang. 

Pelatihan ini gratis dan dapat diikuti oleh warga ber-KTP .

Dalam sambutannya, Pj Wali menekankan bahwa Pemerintah terus berkomitmen agar pelatihan keterampilan dan kewirausahaan ini bisa memberikan dampak positif kepada masyarakat.

“Oleh karena itu, di tiap tahunnya selalu ada evaluasi dan terus berbenah serta membuka pintu saran selebar-lebarnya. Tujuannya nya agar kegiatan ini bisa berjalan optimal,” kata , Selasa (23/4/2024).

Menurut , yang perlu menjadi perhatian Dinkop UMTK, dalam menyiapkan jenis pelatihan harus dengan menu pembelajaran yang update sesuai dengan kebutuhan terkini.

“Caranya dengan menggali informasi dari pelaku usaha serta mencermati tren kebutuhan dunia kerja yang terus bergerak dinamis,” tambahnya.

menjelaskan bahwa pada pelatihan tahun ini juga memfasilitasi masyarakat rentan dan para disabilitas, untuk mendukung penanganan kemiskinan ekstrem.

Lihat juga video 'Tanam Pohon dan Tebar Benih Ikan Warnai Peringatan Hari Bumi dan Hari Air Dunia di Kota Kediri':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO