Kapolres Probolinggo Beri Penghargaan untuk 4 Anggota Berprestasi

Kapolres Probolinggo Beri Penghargaan untuk 4 Anggota Berprestasi Kapolres Probolinggo, AKBP Wisnu Wardana, saat memberi penghargaan kepada salah satu personel.

PROBOLINGGO, BANGSAONLINE.com - Polres memberikan penghargaan terhadap 4 anggotanya yang dinilai berprestasi. Apresiasi itu diserahkan langsung Kapolres , AKBP Wisnu Wardana, Senin (8/1/2024).

Mereka adalah Kanit Reskrim dan Propam Polsek Banyuanyar, Aipda Andri Okta, dan Aipda Mohammad Hanafi, Kasi Dokkes Ba Si Dokkes, Briptu Zainur Ramadhani. Kapolres mengatakan bahwa penghargaan tersebut diberikan karena mereka telah berhasil mengungkap kasus pencurian dengan pemberatan berupa 2 buah HP di Gunung Geni.

"Kita hargai pengungkapan itu kepada dua personel Polsek Banyuanyar yang telah mengungkap kasus pencurian dengan pemberatan. Makanya, kita kasih penghargaan," kata Wisnu.

Tak hanya itu, ia pun menegaskan ada juga 2 personel lainnya yang berasal dari Dokkes Polres . Mereka dianggap berhasil dan berprestasi karena dapat meningkatkan standar akreditasi dan dinyatakan lulus paripurna atas fasilitas Kesehatan Klinik Pratama Polres .

"Sejak awal sudah saya sampaikan, jika pemberian penghargaan atau reward tidak hanya diberikan kepada anggota OPSNAL. Tetapi, kepada seluruh staf Polres yang ada," urai Wisnu.

Ia berharap, penghargaan ini menambah semangat atau motivasi seluruh anggota untuk berkinerja dan berprestasi.

"Tidak hanya penghargaan atau reward saja. Punishment atau sanksi tegas juga diberikan kepada anggota yang melanggar. Ini menandakan, jika sistem organisasi disini berjalan baik," pungkasnya. (ndi/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO