
KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Detik-detik peringatan Hari Pahlawan 10 November, para pengendara di Kota Kediri turut mendoakan para pahlawan. Hal itu terjadi di perempatan Jembatan Brawijaya, Kota Kediri.
Jajaran petugas Satlantas Polres Kediri Kota meminta para pengendara kompak berhenti selama 60 detik untuk mengheningkan cipta.
BACA JUGA:
- Songsong Tahapan Kampanye Pemilu, Pemkot Kediri Gelar Rakor antar OPD dan Instansi
- Gelar Fasilitasi Kemitraan Pusaka, Pemkot Kediri Dorong Pelaku UMKM Masuk Retail Modern
- Kota Kediri Raih Penghargaan Swasti Saba Kategori Padapa Tahun 2023 dari Menteri Kesehatan
- Ribuan Warga Kediri Rebutan Tumpeng Raksasa di Sumber Banteng
Kanit Kamsel Satlantas Polres Kediri Kota, Ipda Suprapto, mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk penghormatan atas jasa para pahlawan.
"Kita mengheningkan cipta sejenak di persimpangan jalan, kami hentikan sebentar selama 60 detik, kita pandu untuk penghormatan dan doa untuk para pahlawan," ucap Suprapto usai memimpin hening cipta di Perempatan Jl Brawijaya, Jum'at (10/11/2023).
Simak berita selengkapnya ...