ASDP Surabaya Berlakukan Tiket Online, Penumpang Masih Kebingungan

ASDP Surabaya Berlakukan Tiket Online, Penumpang Masih Kebingungan Para penumpang yang hendak melakukan penyeberangan ke Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya.

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) cabang Surabaya memberlakukan pembelian tiket secara online melalui Ferizy di penyeberangan kapal rute Pelabuhan - mulai hari ini, Kamis (21/9/2023).

Namun, beberapa penumpang di rute Pelabuhan tampak kebingungan. Mosli, penumpang dari Desa Keleyan itu mengaku tidak tahu cara untuk memesan tiket, lantaran tidak mempunyai smartphone.

"HP saya lawas, meskipun saya beli yang canggih saya juga tidak ngerti cara untuk pesan tiketnya," ujarnya kepada BANGSAONLINE.

Hal senada juga diungkapkan Soleh, penumpang dari Socah. Ia menyatakan kesulitan saat hendak memesan tiket penyeberangan, dan meyebut lebih mudah melakukan pembayaran secara tunai.

"Pakai aplikasi itu kan katanya masih daftar, lalu bayarnya lewat transfer, kan tidak semua orang punya kartu ATM, ini kita masih minta tolong lagi, masih enak bayar langsung," katanya.

Sementara itu, General Manager PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) cabang Surabaya, Eva Mardiany, mengatakan bahwa mulai saat ini tidak ada penjualan tiket Fery di pelabuhan. Pengguna jasa diminta untuk mengisi data lengkap untuk memudahkan proses pembelian tiket.

"Dengan mendaftarkan tiket fery lewat pemesanan tiket bisa dilakukan jauh-jauh hari sebelum keberangkatan, misalkan kepada sanak saudara, pengunjung cukup membawa bukti scrensoot atau kode pesanan," paparnya.

Disebutkan, ASDP terus berupaya melakukan perbaikan dan peningkatan pelayan kepada masyarakat, agar lebih mudah dan praktis dalam melakukan perjalanan.

"Jika penumpang tidak faham memesan melalui android, kami akan menambahkan pemahaman kepada penumpang dan melakukan himbauan datang ke pelabuhan," pungkasnya. (mil/uzi/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Semakin Ketat, Penyekatan Jembatan Suramadu Dilakukan di Dua Sisi ':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO