
PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Rangkaian peringatan Hari Jadi ke-1094 Kabupaten Pasuruan yang digelar oleh Pemdes Bulusari melalui Suci Fest, Senin (18/9/2023) kemarin, berlangsung meriah.
Acara yang dihadiri oleh Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan M. Sudiono Fauzan dan Sektretaris Komisi II Samsul Hidayat tersebut diisi dengan festival seni dan olahraga, kemudian dilanjutkan dengan pagelaran wayang kulit.
BACA JUGA:
- Warga Gempol Desak Mas Dion Jadi Bupati Pasuruan
- Peringati Hari Jadi Kabupaten Pasuruan ke-1094, Suci Fest Jadi Wadah Cari Bibit Anak Muda Berbakat
- Plt Kepala Kanwil Kemenkumham Jatim Serahkan 2 Sertifikat IG ke Bupati Pasuruan
- Komunitas Medsos se-Kabupaten Pasuruan All Out Dukung Mas Dion Jadi Bupati 2024
Sudiono Fauzan mengapresiasi acara tersebut. Politikus PKB ini menilai keberadaan sanggar tari, pokdawis, serta kegiatan olahraga yang sudah ditampilkan merupakan wujud kemandirian Kepala Desa Bulusari dalam mengelola potensi SDM. Apalagi di Desa Bulusari terdapat Prasasti Cungrang (di Dusun Sukci) yang merupakan cikal bakal lahirnya Kabupaten Pasuruan.
"Kami berharap keberadaan Prasasti Cungrang hendaknya menjadi daya tarik wisata untuk bertandang ke Desa Bulusari," jelasnya.
Simak berita selengkapnya ...