
SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Sebanyak 75 mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Widyagama Malang berkesempatan melakukan office tour, serta mendapatkan sosialisasi dan pendidikan pemilih terkait Pemilu 2024 di KPU Jatim, Kamis (8/6/2023).
Mereka dipandu Kasubbag Partisipasi dan Hubungan Masyarakat KPU Jatim, Prahasthiwi, mengunjungi Rumah Pintar Pemilu. Di sana, mahasiswa banyak belajar mengenai sejarah pesta demokrasi di Indonesia, sejarah penyelenggara pemilu, tahapan dalam pemilu dan pemilihan, siapa saja penyelenggara pemilu, bahkan bisa melakukan simulasi mencoblos di TPS.
BACA JUGA:
- Ribuan Warga Ikuti Gerak Jalan Sehat Gembira DPC PKB Kota Batu
- Target Kursi Maksimal di Pemilu 2024, Hanura Kabupaten Mojokerto Kobarkan Semangat Kemenangan
- Jelang Pemilu 2024, Ratusan Koordinator Saksi Partai Demokrat di Mojokerto Raya Diberi Pelatihan
- Khofifah Jadi Rebutan Ganjar dan Prabowo, Pengamat: Beliau Punya Segala Resource yang Diperlukan
Dari Rumah Pintar Pemilu, mahasiswa diajak ke lorong-lorong Kantor KPU Jatim di mana banyak terdapat papan informasi yang kaya akan data-data hasil pemilu dan pemilihan di Jawa Timur. Usai office tour, mahasiswa berikutnya mengikuti sosialisasi dan pendidikan pemilih di aula lantai 2 kantor KPU Jatim.
Dekan FEB Widyagama Malang, Ana Sopanah Supriyadi, berterima kasih lantaran kuliah lapang ke Kantor KPU Jatim mendapatkan sambutan luar biasa. Ia pun mengapresiasi Kantor KPU Jatim yang penuh dengan informasi kepemiluan dan demokrasi.
“Bahkan tempat-tempat yang berisi data-data tadi sangat instagramable. Maka tidak rugi kami menimba ilmu di KPU Jatim. Dengan hadir langsung ke KPU Jatim, kita bisa tahu langsung suasana kantor penyelenggara pemilu di Jawa Timur," ujarnya.
Simak berita selengkapnya ...