Kakanwil Kemenkumham Jatim Paparkan Capaian Kinerja Kepada Komisi III DPR RI

Kakanwil Kemenkumham Jatim Paparkan Capaian Kinerja Kepada Komisi III DPR RI Kakanwil Kemenkumham Jatim Imam Jauhari saat memaparkan kinerja di hadapan Komisi III DPR RI.

Beberapa anggota komisi III DPR RI dengan dapil di Jawa Timur mengapresiasi capaian kinerja dan inovasi pelayanan publik yang dilakukan. Seperti Johan Budi yang mengapresiasi inovasi layanan lapas yang memberikan layanan video call untuk narapidana dan keluarganya.

Sementara Wihadi Wiyanto berterima kasih atas pelayanan Kanim Tanjung Perak yang memberikan pelayanan bagi masyarakat Bojonegoro. Sementara itu, Arteria Dahlan berharap kepada Timpora Jatim agar bisa bekerja ekstra di tengah serbuan orang asing terutama dalam hal pengawasan.

Sementara itu, Kakanwil melaporkan hasil kinerja yang sudah dilakukan oleh jajaran Kemenkumham Jatim. Menurutnya, dari segi hukum dan HAM, saat ini Jawa Timur dalam keadaan relatif kondusif dan terkendali.

"Kami berharap mendapatkan masukan yang membangun dari anggota DPR RI, khususnya yang memiliki dapil di Jawa Timur," harapnya.

Selain itu, Imam menegaskan siap bersinergi, berkolaborasi, dan membangun komunikasi yang baik dengan para wakil rakyat agar bisa mengakomodir aspirasi dari masyarakat yang menjadi konstituen dari para wakil rakyat.

"Kami siap melibatkan anggota DPR RI dalam hal penyebarluasan atau penyuluhan hukum ke masyarakat, khususnya terkait sosialisasi UU KUHP yang baru," tutupnya. (cat)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Sempat Kabur Bawa Mobil Dinas dan Tabrak Pagar Rudenim, WNA Palestina Diamankan':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO