
KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Warga Dusun Janti, Desa Janti, Kecamatan Wates, Kabupaten Kediri, resah dengan keberadaan tiga ekor buaya yang bersemayam di Sungai Janti.
Pihak BKSDA Jatim sudah berusaha untuk menangkap buaya tersebut, namun hingga kini belum membuahkan hasil.
BACA JUGA:
- Buka Wali Kota Cup Basketball Tournament, Mas Abu: Wadah Pembinaan untuk Potensi Anak-anak
- Penyaluran Tahap Ke-3, 38.002 KPM di Kota Kediri Terima Bantuan Beras 10 Kg
- Tim Seleksi Calon Anggota Bawaslu Jawa Timur Zona 6 Sosialisasikan Pendaftaran di Kediri
- Tingkatkan Kesadaran Hukum, Kejari Kabupaten Kediri Gelar Jaksa Masuk Sekolah untuk Kepala SMK
Muryadi, Kades Janti, mengatakan informasi keberadaan tiga ekor buaya di Sungai Desa Janti ini berasal dari warga. Satu ekor berukuran besar, dan 2 ekor lagi berukuran agak kecil.
Satu tahun lalu, BKSDA Jatim sudah pernah mendatangi lokasi dan sudah memasang jebakan. Namun buaya tidak kunjung bisa ditangkap.
Tidak ingin keberadaan buaya selalu menghantui warga, pihaknya mengajukan permintaan normalisasi sungai ke Dinas PUPR Kabupaten Kediri. Harapannya dengan normalisasi sungai, keberadaan buaya itu bisa diketahui dan bisa ditangkap.
Simak berita selengkapnya ...