Petugas Kesehatan Dituding Abai soal Kakek Penderita Hernia di Sampang

Petugas Kesehatan Dituding Abai soal Kakek Penderita Hernia di Sampang Budeli saat merangkak dari lincak menuju halaman rumah yang ditempati. Foto: MUTAMMIM/BANGSAONLINE

Sementara itu, Kepala Puskesmas Banjar Kedungdung, Nery Meilika, mengatakan, belum mengetahui persoalan penyakit yang diderita oleh Budeli dan memang belum ada laporan.

"Saya belum menerima laporan kalau memang ada kekek tua menderita penyakit puluhan tahun," katanya.

Ia juga juga membantah atas tudingan tersebut. Menurut dia, sampai saat ini belum ada laporan dari masyarakat ataupun dari tenaga kesehatan yang bertugas di Pustu atau di Polindes.

"Mohon maaf kalau permasalahannya belum jelas saya belum bisa jawab, karena saya juga harus nanya juga ke staf saya. Atau paling tidak bisa membuktikan kebenarannya jika memang laporan itu tidak diperhatikan," ucapnya.

Kapus Banjar berjanji akan segera mengunjungi kakek Budeli untuk dilakukan pemeriksaan awal. Nantinya akan berlanjut ke tahap selanjutnya.

"Saya segera koordinasi dulu dengan staf saya," tandasnya. (tam/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO