
KOTA PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Wali Kota Pasuruan, Saifullah Yusuf, secara resmi membuka Sosialisasi Daerah Pemilihan dan Alokasi Kursi Anggota DPRD Kota Pasuruan untuk Pemilu 2024. Kegiatan ini berlangsung di GOR Untung Suropati, Sabtu (11/3/2023).
Agenda tersebut juga menampilkan artis lokal, dan dilanjut dengan kuis untuk peserta serta undangan yang kemudian diakhiri dengan tarian asli Kota Pasuruan. Saat memberi sambutan, pimpinan daerah yang akrab disapa Gus Ipul itu bersyukur atas semangat KPU yang ingin berkolaborasi, dan bekerja sama dengan pihak terkait untuk menyukseskan pesta demokrasi mendatang.
BACA JUGA:
"Menjadi kebutuhan kita bersama pemilu di tahun 2024 dilaksanakan secara bersih dan tertib, sebagaimana tema Kota Pasuruan menuju Kota Madinah melewati kota yang bersih, tertib, dan bangkit lebih cepat," ujarnya.
Ia sangat percaya dengan KPU dapat melaksanakan tugas dengan baik, karena kegiatan pilkada tahun 2024 bukan pertama kalinya, sehingga KPU dapat mengendalikan dan memimpin tahapan proses yang akan dilalui dengan cukup baik.
"Tugas kita mari kita sukseskan pemilu ditahun 2024 dengan cara mendorong KPU, membersamai KPU agar KPU dapat bertindak profesional dan adil, mari ciptakan suasana yang kondusif kita kurangi kecurangan dengan mendukung KPU agar bisa melaksanakan pemilu ditahun 2024 dengan baik," tuturnya.
Gus Ipul mengatakan bahwa Pemkot Pasuruan bertanggung jawab mendukung anggaran dan sumber daya manusia yang telah ditetapkan sesuai dengan ketentuannya, selebihnya KPU yang memimpin pelaksanaan Pemilu 2024.
"Kita diajak untuk memahami daerah pemilihan yang sudah dijelaskan kemudian kita diminta untuk mensosialisasikan kepada masyarakat sebagai pemilih agar mengerti hak dan kewajibannya," ucapnya.
Simak berita selengkapnya ...