Separuh Anggota DPRD Surabaya Wajah Baru | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Separuh Anggota DPRD Surabaya Wajah Baru

Editor: rosihan c anwar
Wartawan: maulana
Rabu, 16 April 2014 22:08 WIB

Dua kursi PKB yang lain dipastikan didapat dari Dapil IV. Ketua DPC PKB Surabaya, Samsul Arifin dan incumbent Mazlan Mansur masuk prediksi calon jadi PKB. Kursi PKB yang lain di dapat oleh Laila Mufidah dan Muslimin dari Dapil III serta Amin Ashaim dari Dapil V.

Yang menarik dalah perolehan Partai Keadilan Sejahtera(PKS). Sempat dikabarkan melorot, PKS berdasarkan real count berkas C1 masih mampu mempertahankan lima kursinya di DPRD Surabaya. Wakil Ketua DPRD Surabaya, Ahmad Suyanto dan dua incumbent Fatkhur Rahman serta Reni Astuti hampir dipastikan kembali menduduki kursi Dewan. Sementara ketua DPD PKS Surabaya, Ibnu Shobir menang di Dapil V dan Sekretaris DPD Ahmad Zakaria maju dari Dapil III.

Sedangkan partai Golkar sampai saat ini masih belum bisa dikonfirmasi memenangkan berapa kursi. Namun sejumlah informasi menyebut Ayu Pratiwi yang maju di Dapil I meraih kursi DPRD Surabaya.

Sementara siapa saja legislator dari Partai Demokrat sampai saat ini belum bisa terlihat. Hanya Ketua DPRD Surabaya, M.Machmud dan Anggota Komisi A Ratih Retnowati yang dipastikan kembali ke gedung dewan. Keduanya menjadi peraih suara terbanyak di masing-masing Dapil.

Sejumlah isu berkembang saat ini ada konflik yang cukup panas di tubuh partai akibat kekurangtransparanan real count di partai yang dipimpin Dadik Risdarianto itu di Surabaya.

 

 Tag:   dprd surabaya

Berita Terkait

Bangsaonline Video