3 Wisata Religi di Surabaya dapat Isi Libur Panjang Idul Adha 2023 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

3 Wisata Religi di Surabaya dapat Isi Libur Panjang Idul Adha 2023

Editor: Annisa'a Ambarnis
Rabu, 21 Juni 2023 14:41 WIB

3 Wisata Religi di Surabaya dapat Isi Libur Panjang Idul Adha 2023. Foto: Ist

Para pelayar membawa misi seperti berdagang, menjalin persahabatan, serta menyebarkan agama Islam di berbagai wilayah di Indonesia, khususnya di Pulau Jawa. Saat itu, Cheng Hoo disambut baik oleh masyarakat karena menghormati wilayah yang ia singgahi, sehingga namanya disematkan menjadi nama sebuah masjid di Surabaya.

Masjid Muhammad Cheng Hoo didirikan pada 15 Oktober 2001 atas prakarsa para pengurus Pembina Imam Tauhid Islam (PITI), pengurus Yayasan Haji Muhammad Cheng Ho Indonesia Jawa Timur, serta tokoh masyarakat Tionghoa di Surabaya.

Masjid ini menjadi simbol perdamaian antar umat beragama karena menggunakan nama muslim Tionghoa di Indonesia. Selain itu masjid ini memiliki ciri khas pada desainnya, yakni menggabungkan budaya Tionghoa dan Arab. Hal itu dilihat dari warna merah bata, biru dan hijau mendominasi masjid. Pintu masjid ini juga menyerupai pagoda dan terdapat relief naga di puncaknya.

Masjid Muhammad Cheng Hoo Surabaya terletak di Jalan Gading No. 2, Ketabang, Kecamatan Genteng, Kota Surabaya.

3. Masjid Nasional Al-Akbar Surabaya

Masjid Nasional Al-Akbar Surabaya terletak di Jalan Mesjid Agung Timur, No.1, Kel. Pagesangan, Kec. Jambangan, Kota Surabaya.

Masjid ini sering dikunjungi oleh para jemaah dan wisatawan. Selain itu sering diadakan acara keagamaan yang digelar di masjid ini.

Masjid Nasional Al-Akbar Surabaya didirikan tanggal 4 Agustus 1995 atas gagasan Mantan Walikota Surabaya, Soenarto Soemoprawiro. Desain interior masjid dan kubah yang artistik menjadi daya tarik tersendiri. Selain itu ciri khas masjid ini ada pada corak ukiran dan kaligrafi yang indah menghiasi masjid.

(ans) 

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video