Pemkab Bangkalan Siapkan Rp1,3 Miliar untuk Pilkades Serentak Gelombang ke-2 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pemkab Bangkalan Siapkan Rp1,3 Miliar untuk Pilkades Serentak Gelombang ke-2

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Muzammil
Selasa, 07 Maret 2023 13:08 WIB

Plt Kepala DPMD Bangkalan, Rudianto.

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Pemkab bakal mengucurkan anggaran senilai Rp1,3 miliar untuk pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak gelombang ke-2 pada 3 Mei 2023.

"Pemerintah daerah sudah menangkap sinyal Pilkades tahap II, pelaksanaan tahun ini di tahun 2023, dengan regulasi yang jelas serta anggaran sudah disiapkan sebanyak Rp1,3 milliiar," kata Plt Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) , Rudianto, kepada BANGSAONLINE.com, Selasa (7/3/2023).

"Isi surat Kemendagri yang terbit pada 14 Januari lalu, yakni bisa melaksanakan Pilkades tahap II sebelum 1 November 2023. Kita sama-sama tahu, di menyisakan 13 desa yang masa berakhir jabatannya sudah dekat," paparnya menambahkan.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video