Turut Berbelasungkawa, PW GPII Jatim Minta Usut Tuntas Tragedi Kanjuruhan Malang | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Turut Berbelasungkawa, PW GPII Jatim Minta Usut Tuntas Tragedi Kanjuruhan Malang

Editor: Siswanto
Wartawan: Dimas M S
Selasa, 04 Oktober 2022 21:40 WIB

Kordinator Wilayah Brigade GPII Jawa timur, Wahyudi.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Gerakan Pemuda Islam Indonesia (GPII) Wilayah Jawa Timur mengecam tragedi Kanjuruhan Malang yang merenggut ratusan nyawa suporter Arema FC. Peristiwa itu bertepatan dengan peringatan Hari Kesaktian Pancasila, Minggu (1/10/2022).

Hal tersebut diungkapkan oleh Kordinator Wilayah Brigade GPII Jawa timur, Wahyudi. Pihaknya turut berbelasungkawa serta sangat prihatin atas kejadian ini, karena fanatisme para penggemar olahraga sepak bola yang sudah sangat berlebihan dan memprihatinkan. 

"Perlu diingat, sepak bola tidak sebanding dengan harga nyawa yang dipertaruhkan. Jika terjadi seperti ini, siapa sekarang yang akan bertanggung jawab jika ada ratusan nyawa yang melayang?," ujarnya kepada BANGSAONLINE.com, Selasa (4/10/2022).

Menurut dia, kesan olahraga yang timbul saat ini tidak lagi menjadi ajang sportivitas dan prestasi semata, tetapi menjadi tempat untuk menunjukkan primordial tersendiri bagi setiap suporter fanatik.

Wahyudi turut menyayangkan banyaknya korban yang merupakan terbesar ke dua dalam sejarah tragedi sepak bola dunia selama ini. Berdasarkan catatan FIFA sebagai pemangku sepak bola internasional, suporter yang tewas melebihi kerusuhan di liga Inggris beberapa waktu lalu.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video