Vaksinasi Merdeka di Pesantren Riyaadlul Jannah Sediakan 1.000 Dosis Vaksin

Vaksinasi Merdeka di Pesantren Riyaadlul Jannah Sediakan 1.000 Dosis Vaksin Salah satu santri Pesantren Riyaadlul Jannah saat sedang disuntik vaksin Covid-19.

KOTA MADIUN, BANGSAONLINE.com - Vaksinasi serentak untuk pondok pesantren dan rumah ibadah seluruh Indonesia juga digelar di Kota Madiun, bertempat di Pondok Pesantren Riyaadlul Jannah Jalan Jambu 10 B, Kota Madiun, Selasa (7/9/2021).

Kapolres Madiun Kota AKBP Dewa Putu Eka Darmawan menjelaskan, kegiatan ini merupakan sinergitas Polri dan Staf Khusus Presiden RI.

"Kegiatan hari ini merupakan kegiatan terpusat dari Jakarta (Kapolri) serta dibantu oleh RS Bhayangkara dan bekerja sama dengan Staf Khusus Presiden," jelas Dewa.

Ia berharap, dengan adanya kegiatan serbuan vaksin ini dapat membantu menyukseskan program pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid-19, khususnya di wilayah Kota Madiun.

Dewa mengatakan, vaksinasi tersebut mengerahkan 19 tenaga vaksinator dari dan 7 relawan, serta dibantu dari RS Bhayangkara Nganjuk dengan mengunakan vaksin jenis Sinovac.

Pengasuh Ponpes Riyaadlul Jannah KH. M. Fatchurrahman Muchsin mendukung seluruh kegiatan pemerintah dalam vaksinasi. Ia mengucapkan terima kasih kepada Kapolri dan Staf Khusus Presiden RI beserta jajarannya.

Adapun antusias para santri dan masyarakat untuk mengikuti vaksinasi kali ini sangat tinggi.

"Targetnya 1.000 dosis, namun data yang kami miliki ada sekitar 1.500 orang ikut mendaftar karena belum tervaksin. Data tersebut berasal dari santri di sini serta warga sekitar pondok," ungkap kiai yang karib disapa Gus Mamang ini kepada BANGSAONLINE.com. (dro/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO