Pantau Pelaksanaan Vaksinasi di BPC Hipmi Bangkalan, Bupati Ra Latif: Semoga Target Segera Tercapai

Pantau Pelaksanaan Vaksinasi di BPC Hipmi Bangkalan, Bupati Ra Latif: Semoga Target Segera Tercapai Bupati Bangkalan R. Abdul Latif Amin Imron bersama Ketua BPC Hipmi Bangkalan Zhavira Ayu Ratri Aldania. (foto: ist)

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - R. Abdul Latif Amin Imron meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Kantor BPC Bangkalan, Jl. RE Martadinata No. 18 Mlajah, Senin (16/8/2021). Dalam vaksinasi tersebut, turut diberikan bantuan beras 5 kg bagi 1.000 pendaftar.

Dalam tinjauannya tersebut, berharap target vaksinasi 70 persen masyarakat dapat segera tercapai. Di mana saat ini masih sekitar 80 ribu masyarakat Bangkalan yang terdata sudah melakukan vaksinasi Covid-19.

"Saat ini sudah ada 80 ribu masyarakat Bangkalan yang sudah vaksin. Itu masih sekitar 10 persen saja," ungkap Ra Latif, sapaan akrabnya.

"Saya harap, ke depannya masyarakat Bangkalan bisa lebih antusias lagi. Sehingga target dapat segera tercapai," imbuhnya.

Di tempat yang sama, Ketua Umum BPC Bangkalan Zhavira Ayu Ratri Aldania mengungkapkan bahwa sebanyak 850 orang sudah terdata mengikuti vaksinasi oleh BPC HIPMI Bangkalan.

Ia mengatakan, selain anggota HIPMI, pihaknya juga menggandeng beberapa komunitas seperti coffee shop, Bangkalan Gadget, Komunitas Seniman Muda Bangkalan, Komunitas Video Muda Bangkalan, Bangkalan Sehat, dan Bangkalan Bisa.

"Semoga dengan adanya vaksinasi ini, HIPMI bisa membantu pemerintah mempercepat pemulihan ekonomi di Kabupaten Bangkalan. Sehingga, pengusaha yang mulai lesu bisa segera bangkit bersama," pungkasnya. (ida/uzi/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Awal Mula Tarawih Cepat di Ponpes Hidayatullah Al Muhajirin Bangkalan':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO