Peringatan HANI, Lapas Kelas IIA Pamekasan Jadikan Momentum Perangi Narkoba

Peringatan HANI, Lapas Kelas IIA Pamekasan Jadikan Momentum Perangi Narkoba Peringatan HANI yang dilaksanakan di lapas kelas II A Pamekasan.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Lapas Kelas IIA Pamekasan menggelar Peringatan Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) yang dipusatkan di Aula Lapas Pamekasan, Sabtu (26/06/2021). Acara ini dihadiri Kasat Polres Pamekasan, perwakilan TNI, LSM, mahasiswa, pelajar, dan masyarakat umum Kabupaten Pamekasan.

Peringatan HANI 2021 diawali dengan senam pagi yang diikuti narapidana. Kemudian dilanjutkan pertunjukan seni anti yang ditampilkan napi rehab. Selain itu, juga ada doorprize dengan hadiah alat mandi, serta pemeriksaan kesehatan kepada narapidana.

Kalapas Kelas II A Pamekasan M. Hanafi mengharapkan peringatan HANI ini dijadikan momentum untuk menggerakkan seluruh komponen narapidana dalam rangka mewujudkan masyarakat Indonesia bebas .

"Peringatan HANI merupakan wujud kepedulian terhadap korban penyalahgunaan di Lapas Pamekasan," ujarnya.

Sedangkan Kasat AKP Bambang Hermanto memaparkan, dalam rangka pemberantasan penyalahgunaan , Polres Pamekasan akan lebih intens melakukan pengawasan dan penindakan.

"Momentum HANI ini mari kita satukan tekad untuk bersama-sama memerangi ," tegasnya. (pmk1/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Kejari Gunungkidul Musnahkan Belasan Barang Bukti Tindak Pidana':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO