Sinergi dengan BNN, Polres Jombang Launching Kampung Tangguh Bersih Narkoba

Sinergi dengan BNN, Polres Jombang Launching Kampung Tangguh Bersih Narkoba Polres Jombang menggelar acara Launching Kampung Tangguh Bersih Narkoba bertempat di Kantor Desa Candimulyo, Kecamatan/Kabupaten Jombang, Rabu (16/6/2021). (foto: ist)

JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Kepolisian Resor (Polres) Jombang menggelar acara Launching Kampung Tangguh Bersih Narkoba bertempat di Kantor Desa Candimulyo, Kecamatan/Kabupaten Jombang, Rabu (16/6/2021).

Dalam peresmian tersebut, dihadiri oleh Kapolres Jombang AKBP Agung Setyo Nugroho, Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab, serta Forkopimda Jombang.

"Alhamdulillah semua desa di Kabupaten Jombang sudah ada kampung tangguh, namun ini desa pertama yang menerapkan tangguh bersih narkoba," ujar Kapolres Jombang.

Diharapkan, nantinya kampung tangguh ini juga akan diterapkan di seluruh desa se-Kabupaten Jombang. Meskipun sebelumnya kampung tangguh telah ada namun berfokus dalam penanganan Covid-19.

Menurut Kapolres Jombang, bahaya narkoba dapat merusak generasi bangsa dan masuk dalam kejahatan luar biasa. Oleh karena itu, hal ini tidak bisa diselesaikan oleh aparat hukum saja namun harus bekerja sama dengan instansi terkait serta masyarakat.

"Narkoba ini bisa menyerang semua elemen dari yang berpendidikan tinggi maupun tidak berpendidikan, karena menimbulkan kenikmatan semu atau sesaat," jelasnya.

Turut hadir dalam acara tersebut, yakni Kepala BNN Kota Mojokerto, Kalapas Jombang, dan Dandim 0814 Jombang.

Kepala BNN Kota Mojokerto AKBP Suharsi menuturkan, BNN dan polres sudah bersinergi untuk menjalin kerja sama agar tidak terjerat narkoba. "Semua harus bergandengan tangan untuk bersih dari narkoba," tuturnya.

Dengan adanya kampung tangguh bersih narkoba, harapannya ke depan semoga seluruh desa di Kabupaten Jombang bisa bersih dari narkoba. (aan/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO