​Indonesia-Belanda Komitmen Membuka Peluang Kerja Sama Pendidikan dan Penelitian

​Indonesia-Belanda Komitmen Membuka Peluang Kerja Sama Pendidikan dan Penelitian Pembukaan Winner 2020 secara daring, dihadiri oleh Bambang Brodjonegoro Menteri Riset dan Teknologi/Kepala Koordinator Badan Riset dan Inovasi dan Ingrid van Engelshoven Menteri Pendidikan, Kebudayaan dan Ilmu Pengetahuan Belanda. (foto: ist)

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Bambang Brodjonegoro, Menteri Riset dan Teknologi Indonesia/Kepala Koordinator Badan Riset dan Inovasi menyatakan komitmennya untuk memfasilitasi dan memperluas akses institusi pendidikan tinggi Indonesia ke penelitian . Selain juga membuka peluang pendidikan serta kerja sama beasiswa.

Pernyataan itu disampaikan Bambang usai membuka WINNER secara daring, Selasa (24/11/2020). Menurut Bambang, WINNER adalah sebuah acara yang akan memberikan kesempatan untuk merefleksikan sejarah panjang kolaborasi -Indonesia. Selain itu, mengidentifikasi prioritas bersama, memperdalam hubungan antara kedua negara, dan membentuk kolaborasi baru.

"WINNER menjadi sebuah momentum bagi kedua negara untuk dapat terus melakukan kerja sama di masa yang akan datang," kata Bambang Brodjonegoro dalam keterangan tertulis, Rabu (25/11/2020).

Sementara itu, Ingrid van Engelshoven, Menteri , Kebudayaan dan Ilmu Pengetahuan menyatakan komitmen pihaknya untuk memfasilitasi dan memperluas akses institusi pendidikan tinggi ke penelitian Indonesia. Pihaknya juga akan membuka kesempatan pendidikan serta kerja sama beasiswa untuk mahasiswa Indonesia di .

Ia menambahkan, pelaksanaan WINNER yang pertama ini akan memiliki fokus khusus tentang bagaimana Indonesia dan dapat belajar dan saling mendukung dalam kolaborasi sains dan pendidikan untuk mengatasi krisis Covid-19.

"Saya mengajak mahasiswa untuk belajar bersama, bertukar pikiran bersama agar dan Indonesia dapat menjadi pemenang dalam persaingan global. Perkembangan pesat di Indonesia sangat mengesankan dan kami () ingin menjadi bagian dari perkembangan ini," kata Ingrid.

Perlu diketahui, WINNER adalah acara rutin tahunan. WINNER 2020 kali ini merupakan yang pertama diselenggarakan, berlangsung pada 24-26 November 2020. Kegiatan ini diselenggarakan oleh NWO-KNAW-NUFFIC NESO Indonesia-LIPI-ALMI-Kedutaan Besar di Indonesia. (mdr/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO