​Lions Club Gandeng GP Ansor Surabaya Bagikan Sembako Saat Pandemi Covid-19

​Lions Club Gandeng GP Ansor Surabaya Bagikan Sembako Saat Pandemi Covid-19 Pengurus Lions Club saat bersilaturahmi dengan kader GP Ansor Surabaya di aula PCNU Kota Surabaya. foto: DIDI ROSADI/ BANGSAONLINE

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Lions Club menggandeng Gerakan Pemuda Ansor Surabaya melakukan aksi sosial di Kota Surabaya. Lions Club menyumbangkan sejumlah sembako untuk kemudian didistribusikan oleh pihak GP Ansor ke masyarakat.

Dalam aksi bakti sosial kali ini, Lions Club memberikan 10 ton beras serta 1.000 bal mi telor. Itu nantinya bakal diberikan kepada 1.000 orang penerima di Surabaya. Pendiri Lions Club, Leana Tjokro Hartono menyatakan kegiatan ini sudah kesekian kali.

"Tapi kalau di masa pandemi ini yang kedua," ujarnya di kantor PCNU Surabaya, Jum'at (10/4).

Sebelumnya, dia menjelaskan juga sudah melakukan aksi amal. Seperti menyumbang peralatan cuci tangan yang lengkap ke pihak Pemkot Surabaya.

"Besok tanggal 3 Mei di Pasar Blauran dan Tambaksari. Di samping semuanya ini, kami masih ada lagi 300 baju APD untuk paramedis," lanjutnya.

Menurut dia, acara ini sekaligus dijadikan untuk ajang bersilaturahim dengan GP Ansor Surabaya. "Karena kita berkenalan saja bareng. Jadi kami senang hati bantu berkerja sama," tuturnya.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO