Dikenal Sakti Mandraguna, ​Mantan Rais Syuriah PCNU Bangil Tutup Usia

Dikenal Sakti Mandraguna, ​Mantan Rais Syuriah PCNU Bangil Tutup Usia Jenazah almarhum KH. Fuadi Sya'ban saat diusung secara bergantian menuju ke tempat peristirahatan terakhir.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Kabar duka datang dari . Keluarga besar Mustasyar Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Bangil KH Fuadi Sya'ban, tutup usia. KH Fuadi Sya'ban merupakan mantan Rais Syuriah yang meliputi Kecamatan Beji, Bangil, Rembang, Gempol, Prigen dan Pandaan, masa bakti 2013-2018. 

"Beliau meninggal usia 68 tahun, meninggal di rumahnya dan sakitnya saya gak tahu, pokoknya saya dengar Kiai Fuadi meninggal, gitu aja," kata Ketua  KH. M. Shobri kepada BANGSAONLINE.com usai Salat Jenazah di Masjid Jami' Bangil, Rabu (16/10).

Hanya saja, KH. Shobri mengungkapkan jika almarhum KH. Fuadi Sya'ban pernah mengidap sakit stroke dua tahun sebelumnya, dan kemudian sembuh hingga menjelang wafat.

KH. Shobri juga menjelaskan bahwa kemarin (Selasa, 15/10), Kiai Fuadi masih sempat ngobol bareng dengan Kiai Bangil. "Entah sakit apa saya belum tahu penyakitnya," jelas dia.

Menurut KH. Shobri, almarhum dikenal tokoh sakti mandraguna. Ia termasuk pendekar silat. "Bahkan beliau salah satu Banser pejuang melawan eks PKI di tahun 1965," tuturnya.

Ketua NU itu juga menjelaskan bahwa almarhum merupakan sosok kiai alim. Setiap ada perbedaan pendapat dalam bahtsul masail, almarhum mampu menyelesaikan dengan bijak.

Ribuan takziyah ikut mengantarkan ke peristirahatan terakhir, tepatnya di Desa Baujeng, Kec. Beji, Kab. . Sebelum diberangkatkan ke tempat peristirahatan terakhir, almarhum disalatkan di Masjid Jamik Bangil.

Adapun yang ikut mensalatkan adalah Wakil Bupati KH Mujib Imron, Ketua DPRD Kab. H. M. Sudiono Fauzan, Rais Syuriah KH Abdurrohim dan para tokoh lainnya. (afa/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Penuhi Air Bersih Warga, Pemdes Krandegan Sukseskan Program SPAM dari PUPR':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO