​Kericuhan Warnai Laga Persatu Tuban Vs Persip Pekalongan

​Kericuhan Warnai Laga Persatu Tuban Vs Persip Pekalongan Pemain Persatu dan Persip saat terlibat perselisihan di lapangan.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Kericuhan mewarnai pertandingan Play Off Nasional antara tuan rumah Persatu melawan Persip Pekalongan di Stadion Lokajaya, Kabupaten , Minggu (7/10).

Adanya insiden di penghujung menit akhir babak kedua tersebut membuat pertandingan sempat dihentikan beberapa saat.

Pantauan BANGSAONLINE.com, kericuhan terjadi akibat kapten tim pemain Persip Iwan Wahyudi menjegal pemain Persatu Edy Winarno. Entah apa yang menjadi penyebabnya, tiba-tiba pemain Persip nomor punggung 4 tersebut memukul pemain Persatu.

Kejadian itu membuat para pemain lainnya terpancing emosinya dan terjadi saling pukul. Tak hanya itu, para official kedua tim juga masuk ke lapangan untuk meredam perkelahian semakin meluas.

Beruntung, kericuhan berhasil diredam oleh petugas keamanan sehingga kericuhan tidak meluas dan pertandingan dapat dilanjutkan kembali.

"Huuu...... Ndeso-ndeso," teriak salah satu suporter dari pinggir lapangan.

Akibat kejadian itu, pemain Persib Iwan Wahyudi diganjar kartu merah, sementara Edy Winarno mendapat kartu kuning oleh wasit Cholid Daryanto.

Sebenarnya, laga yang dipertontonkan kedua kesebelasan berlangsung cukup menarik. Permainan terbuka diperlihatkan kedua tim, hasilnya beberapa peluang diciptakan para pemain dari masing-masing kesebelasan.

Tuan rumah Persatu berhasil memecahkan kebuntuan melalui gol yang dicetak Achmad Nuril Mubin pada menit ke 30. Sontekan pemain dengan nomor punggung 19 tersebut meluncur deras ke gawang tim tamu yang dikawal Aprizal Kamal.

Lihat juga video 'Perahu Penyeberangan Tenggelam di Bengawan Solo, Belasan Warga Dilaporkan Hilang':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO