​Kaesang Launching Gerai Sang Pisang ke-21 di Kota Malang

​Kaesang Launching Gerai Sang Pisang ke-21 di Kota Malang Kaesang saat menunjukkan hasil karyanya ke publik sebelum launching esoknya. Foto: IWAN I/BANGSAONLINE

MALANG, BANGSAONLINE.com - Pisang nugget bernama 'Sang Pisang' (SP), adalah usaha kuliner makanan saji milik Kaesang Pangarep, putra dari Presiden Jokowi. Penganan yang beralamatkan di Jl. Sukarno Hatta PTP ll Ruko no. 7 Lowokwaru Malang ini semakin menambah khasanah kuliner di Kota Malang.

SP sendiri berbahan pisang kualitas pilihan, memiliki sejumlah varian rasa seperti rasa cokelat, greentea, vanila, tiramis strawberry, blueberry, taro dan avocado. 

"Cukup dengan Rp 20 ribu, satu kotak SP berisi 12 biji nugget bisa dibawa pulang," ucap Kaesang Pangarep saat launching gerai SP ke-21 di Kota Malang, Sabtu (10/05) lalu.

Usahanya ini, kata Kaesang, merupakan hasil kerjasamanya dengan Ansari Kadir. Ia mengaku sudah ekspansi ke beberapa daerah, salah satunya Kota Malang. 

"Di Kota Apel ini adalah lanjutan dari gerai sebelumnya seperti gerai SP Bali, Bogor, Jambi, Yogya, Palembang, Makassar, Lampung, Jakarta dan masih ada lagi lainnya," katanya.

Kaesang memiliki alasan kuat, kenapa Kota Malang dipilih sebagai tempat bisnisnya. Yakni karena memiliki potensi pasar penjualan yang bagus, banyak kawula muda di dalamnya, serta terkenal kota kulinernya.

"Saya menargetkan bisa memiliki 300 gerai tersebar di Indonesia," harapnya.

"Semakin banyak gerai dibuka, semakin banyak tenaga kerja yang terserap. Sekaligus membantu menggerakkan ekonomi lokal," tandasnya.

Sebagai putra seorang presiden, ia menegaskan tidak akan tergantung pada sang ayah. "Sebagai orang laki harus mandiri dan malu jika berpangku tangan kepada orang tua terus," tambahnya. (iwa/thu/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO