​Siswa SMAN 1 Torjun Pembunuh Gurunya Sendiri, Divonis 6 Tahun Penjara

​Siswa SMAN 1 Torjun Pembunuh Gurunya Sendiri, Divonis 6 Tahun Penjara Moh Holili saat dalam sidang di pengadilan Sampang Madura Jawa Timur, Selasa (6/3/2018). foto: Bahri/ bangsaonline.com

SAMPANG, BANGSAONLINE.com - Moh Holili (17), terdakwa pembunuh gurunya sendiri, Ahmad Budi Cahyanto, akhirnya divonis hukuman 6 tahun penjara. Holili diangggap terbukti bersalah melakukan pembunuhan terhadap guru seni SMA Negeri 1 Torjun Kabupatren Sampang Madura Jawa Timur.

Amar putusan terhadap Moh. Holili dibacakan langsung oleh Ketua Majelis Hakim Purnama, SH. Disaksikan para terdakwa dan keluarga korban.

"Berdasarkan alat bukti dan keterangan saksi, Moh Holili terbukti secara sah melakukan tindak pidana pembunuhan terhadap orang lain dalam pasal 338 KUHP,” ujar Hakim Ketua Purnama, SH, Selasa (6/3/2018).

Putusan itu lebih ringan dari tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) sebelumnya. Karena Jaksa menuntut hukuman 7,5 tahun.

Jaksa menilai tidak relevan jika Holili ditempatkan di Rumah Perlindungan Sosial (RPS) Sampang sesuai permintaan kuasa hukum dan Holili.

“Ya, tidak relevan jika Holili ditempatkan ke RPS Sampang, tapi nanti akan ditempatkan di Lapas Anak di Blitar,” imbuh Kabag Humas PN Sampang I Gede Perwata.

Penasehat Hukum Terdakwa Hafid Syafii, menyatakan pihaknya belum melakukan langkah hukum terkait banding atas amar putusan tersebut. “Kami sebagai tim kuasa hukum Holili masih belum mengambil sikap dan akan pikir-pikir dalam seminggu ini,” pungkasnya. (hri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO