​Pria Pendiam Asal Senori Tuban Ditemukan Gantung Diri

​Pria Pendiam Asal Senori Tuban Ditemukan Gantung Diri Korban sebelum dievakuasi petugas.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Sungguh tragis apa yang sudah menimpa Warji (57) warga Desa Wanglukulon, Kecamatan Senori, Kabupaten Tuban. Pria paruh baya yang dikenal pendiam itu nekat mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri di bawah pohon randu mengunakan seutas tali tampar, Kamis (18/1).

Keluarga tak menduga Warji melakukan hal senekat itu. Sebab, sebelumnya tidak ada permasalahan di dalam keluarga. Istri korban, Sundasih (50) juga mengaku tak memilki firasat apapun tentang suaminya yang mengakhiri hidup dengan cara gantung diri itu.

"Mboten (tak ada masalah), bapak pendiam tidak punya masalah yang disampaikan ke keluarga," ucap Sundasih kepada BANGSAONLINE.com.

Ia juga menyatakan jika pihak keluarga tidak menyalahkan siapa pun atas kejadian atau musibah yang menimpa suami. "Keluarga sudah rela," tambahnya.

Perangkat Desa setempat, Musiran mengungkapkan kronologi ditemukannya Warji. Awalnya seusai adzan Shubuh korban keluar rumah tanpa pamit menuju sawah yang berjarak satu kilometer dari rumahnya. Korban kemudian ditemukan warga lain dalam kondisi tergantung di pohon randu dengan ketinggian lima meter menggunakan tali tampar.

"Mengetahui korban meninggal, warga melapor pada Pemdes dan diteruskan pada pihak kepolisian," ujarnya.

Terpisah, Kapolsek Senori AKP Ahmad Kusrin membenarkan ada warga Desa Wanglukulon yang gantung diri. "Tak ada tanda-tanda kekerasan," urainya. (ahm/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO