Tanggapi Kasus Pemerkosaan, UTM Minta Pemerintah Desa Terbitkan Regulasi Terkait Kos-kosan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tanggapi Kasus Pemerkosaan, UTM Minta Pemerintah Desa Terbitkan Regulasi Terkait Kos-kosan

Editor: Rohman
Wartawan: Subaidah
Kamis, 09 Desember 2021 23:30 WIB

Suasana FGD penyusunan aturan pencegahan kasus pelecehan dan kekerasan seksual di lingkungan Universitas Trunojoyo Madura.

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Tim Kampung Karakter () mendesak pemerintah desa setempat untuk menerbitkan regulasi terkait kos-kosan di lingkungan kampus. Ini dilakukan untuk menghindari terjadinya seperti yang dialami mahasiswi beberapa waktu lalu.

"Pertumbuhan kos-kosan sangat pesat dan kecepatan pertumbuhan tersebut sulit diimbangi dengan adanya peraturan. Sehingga kami mendorong perangkat desa sekitar untuk menerbitkan Perdes kos kosan, dengan harapan kasus seperti ini tidak kembali terjadi," kata Ketua Tim Kampung Karakter , Drajat Wicaksono, Kamis (9/12).

Ia menuturkan, keadaan ini bukan hanya menjadi tanggung jawab pihak kampus, namun juga menjadi tanggung jawab seluruh elemen masyarakat maupun pemerintah. Sehingga, sinergitas dari seluruh pihak dapat menjadi solusi bersama.

Drajat mengaku, pihaknya siap memberi dukungan jika diminta pokok pemikiran agar regulasi terkait dapat segera diterbitkan. Dengan demikian, mahasiswa yang ingin meninggali kos-kosan di sekitar kampus merasa aman dan nyaman.

"Trauma bukan hanya terjadi pada korban tapi kepada seluruh aspek. Ini adalah bencana kemanusiaan. Sehingga Kampung Karakter mendorong kasus ini diselesaikan secara hukum. Namun sebagai pengambil keputusan akan kami kembalikan kepada korban dan keluarga," tuturnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video