Puluhan Peserta Lelang 9 Jabatan Pemkab Gresik Jalani Tes Kesehatan di RSUD Ibnu Sina | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Puluhan Peserta Lelang 9 Jabatan Pemkab Gresik Jalani Tes Kesehatan di RSUD Ibnu Sina

Editor: Rohman
Wartawan: Syuhud
Rabu, 24 November 2021 14:34 WIB

Sejumlah peserta lelang 9 jabatan Pemkab Gresik saat ikuti tes kesehatan di RSUD Ibnu Sina. Foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

Ia menyebutkan bahwa tes yang dijalani oleh peserta Pemkab Gresik yakni, laborat/darah lengkap, thorax, USG (ultrasonografi), mata lengkap, tensi jantung, THT (telinga hidung tenggorokan), dan psikotes.

"Peserta juga jalani tes urine," ucap peserta Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Gresik ini.

Berdasarkan surat dari panitia seleksi 9 jabatan eselon II yang diketuai Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekda) Gresik, Achmad Washil Miftahul Racham, tes kesehatan merupakan rangkaian tahapan yang wajib dijalani peserta. Pasalnya, tes itu merupakan salah satu variabel untuk penentuan peserta layak tidaknya dipilih menjadi kandidat terpilih pada setiap posisi yang ditawarkan.

Setelah 27 peserta jalani tes kesehatan, panitia kemudian menyerahkan nama mereka kepada Bupati Gresik. Lalu, bupati juga mengusulkan penetapan calon JPT (jabatan pimpinan tinggi) Pratama kepada Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN). (hud/mar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video