LBH PB PMII Apresiasi TL Kapolri Soal Mitigasi Kekerasan Berlebihan Anggota Polri | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

LBH PB PMII Apresiasi TL Kapolri Soal Mitigasi Kekerasan Berlebihan Anggota Polri

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Mursidi
Jumat, 22 Oktober 2021 23:41 WIB

Direktur LBH PB PMII, Muhammad Qusyairi.

Lulusan Fakultas Hukum di Unars Situbondo itu menjelaskan bahwa LBH PB sepakat atas langkah preventif yang tegas. Pasalnya, surat telegram tersebut merupakan respons baik dari terkait keadaan jajaran di bawahnya yang kerapkali berperilaku arogan.

"Keadaan diharapkan mampu memberikan rasa aman, nyaman dan tenteram kepada masyarakat, bukan malah bertindak represif kepada masyarakat, terutama kepada mahasiswa yang seringkali melakukan aksi turun jalan bersuara tentang keadilan, tentu itu harus ditindak," ujar Kuri, sapaan akrabnya.

Selain itu, menurut Kuri, telah menunjukkan tidak adanya pandang bulu kepada siapapun yang melanggar aturan, termasuk kepada jajarannya. Untuk itu, adanya edaran surat telegram tersebut, harus memberikan efek jera kepada anggota yang arogan dan melakukan kekerasan di lapangan, hingga kejadian serupa seperti tindakan membanting mahasiswa itu tidak terulang lagi.

“Surat Telegram dari itu sudah cukup kuat sebagai bukti keseriusan orang nomor satu di itu untuk mengimbau anggota lain tidak melakukan praktik serupa,” tutupnya. (mur/ian)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video