Pakai Kaos Pagar Nusa, Kader IPNU di Tuban Dikeroyok dan Diinjak-injak Sekelompok Pemuda | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pakai Kaos Pagar Nusa, Kader IPNU di Tuban Dikeroyok dan Diinjak-injak Sekelompok Pemuda

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Gunawan Wihandono
Rabu, 20 Oktober 2021 21:44 WIB

Korban bersama Ketua PAC IPNU Singgahan ketika berada di Mapolsek Montong.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Gegara memakai kaos atribut Gasmi , seorang Kader Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Kecamatan Singgahan, Kabupaten Tuban dikeroyok sekelompok pemuda di wilayah Wisata Krawak, Kecamatan Montong, Rabu (20/10) sekira pukul 16.00 WIB.

Korban diketahui bernama Mohammad Reza Nur Rizki (19), warga Dusun Krajan, Desa Kedungjambe, Kecamatan Singgahan, Kabupaten Tuban. Menurut pengakuan korban, ia dikeroyok oleh sekelompok pemuda yang jumlah sekira 10 orang. Saat dianiaya, korban bersama rekannya Arif Fahmi Marzuki (21) dan Aidil Maulana Rizki (17).

Sebelum dikeroyok, Reza mengaku sempat diminta mencopot kaos yang dipakainya. Namun, ia menolak melepas baju atribut pencak silat itu. Karena tak mau melepas bajunya, sekelompok pemuda itu kemudian secara membabi-buta menyerang Reza.

"Karena dipukuli hingga saya langsung tengkurap dan diinjak-injak," kata korban saat akan melapor ke Mapolsek Montong.

Setelah dipukuli, korban pun mengalami luka benjol dan memar di bawah kelopak mata. Ia juga mengaku merasakan sakit di sekujur punggungnya.

Untuk melengkapi pemeriksaan, korban sudah menjalani visum di Puskesmas Montong. "Besok jam 09.00 WIB pagi hasil visum keluar, karena menunggu dokternya," terangnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video