Bank Jatim Launching Pembayaran Tiket Bus AKDP Secara Cashless di Nganjuk | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bank Jatim Launching Pembayaran Tiket Bus AKDP Secara Cashless di Nganjuk

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Diyah Khoirun Nisa
Rabu, 29 September 2021 22:07 WIB

Dari kiri-kanan: Tonny Prasetyo Dir TI & Operasi Bank Jatim, Anggota Komisi D DPRD Jatim Guntur Wahono, S.E., Dirlantas Polda Jatim Kombes. Pol. Latif Usman, S.I.K., M.Hum., Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, Plt Bupati Nganjuk Dr. Drs. H. Marhaen Djumadi, S.E., S.H., M.B.A., Anggota Komisi D DPRD Jatim Drs. Nur Aziz, dan Kadishub Jatim Dr. Nyono, S.T., M.T. foto: istimewa

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk () kembali mendukung pemerintah dalam upaya implementasi transaksi nontunai pada pemerintah daerah kabupaten/kota.

Kali ini bekerja sama dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Jawa Timur, mempermudah transaksi pembayaran tiket bus antar kota dalam provinsi (AKDP) dengan menggunakan QRIS .

Bertempat di Kabupaten Nganjuk, launching dilakukan langsung oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, didampingi Plt Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Timur Nyono, serta Direktur TI & Operasi Tonny Prasetyo.

Launching pembayaran tiket bus itu dilatarbelakangi oleh kebutuhan dinas perhubungan akan suatu sistem pembayaran nontunai yang memudahkan bagi masyarakat dan dapat langsung masuk rekening secara realtime, sehingga lebih efisien dari segi waktu dan tenaga.

Selain efisiensi, pembayaran cashless juga dapat mempermudah penumpang dalam membeli tiket serta meminimalisir beredarnya uang tunai.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video