Kembangkan Potensi SDM, ​Pemkab Pamekasan Siap Latih 5.000 Digital Talent | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kembangkan Potensi SDM, ​Pemkab Pamekasan Siap Latih 5.000 Digital Talent

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Ferdiana Lestari
Jumat, 10 September 2021 20:37 WIB

Kepala UPT Balai Pengembangan SDM dan Penelitian (BPSDMP) Kominfo Surabaya saat bertemu dengan Bupati Pamekasan. (foto: ist)

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - berencana untuk melakukan kerja sama dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika perihal program (DTS) sebagai upaya mengembangkan sumber daya manusia (SDM) di Bumi Gerbang Salam.

Kepala UPT Balai Pengembangan SDM dan Penelitian (BPSDMP) Kominfo Surabaya Eka Handayani menjelaskan, program (DTS) memiliki delapan akademi.

Meliputi Fresh Graduate Academy, Vocational School Graduate Academy, Government Transformation Academy, Digital Entrepreneurship Academy,Thematic Academy, Talent Scouting Academy, Digital Leadership Academy, dan Professional Academy.

"Alhamdulillah berkat komitmen Pak Bupati, khusus Kabupaten Pamekasan bertekad menyiapkan 5.000 digital talent yang akan kami latih di sini," ujar Eka usai pertemuan dengan Bupati Pamekasan Baddrut Tamam bersama OPD terkait di Peringgitan Dalam Mandhapah Agung Ronggo Sukowati, Jumat (10/9/2021).

Menurutnya, pelatihan yang rencananya akan dilaksanakan awal tahun 2022 tersebut bisa digelar secara online maupun offline. Apabila pelatihan itu dilaksanakan offline, maka berkewajiban menyediakan tempat atau ruangan. Sementara pemateri, instruktur, dan kurikulum langsung dari Kementerian Kominfo.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video