Sambut HUT RI ke-76, Pemkot Kediri Berikan Bingkisan Kepada Para Pejuang Perintis Kemerdekaan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Sambut HUT RI ke-76, Pemkot Kediri Berikan Bingkisan Kepada Para Pejuang Perintis Kemerdekaan

Editor: Tim
Wartawan: Muji Harjita
Rabu, 18 Agustus 2021 10:46 WIB

Petugas dari Dinas Sosial Kota Kediri saat menyerahkan bantuan kepada Hendrik Adolf Unwaru, salah satu veteran perintis kemerdekaan RI. Foto: ist.

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Pemerintah Kota Kediri melalui dinas sosial setempat memberikan bingkisan sebagai tali asih kepada para pejuang perintis kemerdekaan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia, Selasa (17/8) kemarin.

Pemberian bantuan itu rutin dilakukan pada saat perayaan HUT Kemerdekaan RI oleh pemerintah, baik pemerintah pusat maupun daerah. Tujuannya, untuk mengenang dan menghormati jasa-jasa yang telah dilakukan oleh para pejuang untuk Bangsa Indonesia.

Adapun bingkisan yang diberikan tersebut berupa paket sembako dan 1 kotak masker.

Selain dari Pemkot Kediri, Pemerintah Provinsi Jawa Timur juga memberikan bingkisan sebagai apresiasi kepada mereka, berupa 1 buah magic com, 1 paket sembako, dan 1 kotak susu. Bingkisan tersebut langsung diberikan oleh Dinas Sosial Kota Kediri ke sejumlah pejuang dan janda dari pejuang perintis kemerdekaan.

“Ini dalam rangka peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76, kita berikan bingkisan kepada para pejuang dan janda pejuang perintis kemerdekaan. Semoga bermanfaat. Ini juga sebagai bentuk penghormatan pari pemerintah kepada jasa-jasa para pejuang perintis kemerdekaan,” kata Candrawati Puspitorini, Kepala Bidang Pemberdayaan Sosial Dinas Sosial Kota Kediri, Rabu (18/8).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video