Kapolres Kediri Kota dan Dandim 0809 Tinjau Ruang Isoter Antisipasi Lonjakan Covid-19 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kapolres Kediri Kota dan Dandim 0809 Tinjau Ruang Isoter Antisipasi Lonjakan Covid-19

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Muji Harjita
Sabtu, 07 Agustus 2021 11:28 WIB

Kapolres Kediri Kota AKBP Wahyudi dan Dandim 0809 Kediri Letkol Inf. Rully Eko Suryawan saat meninjau ruang isolasi terpadu, Sabtu (7/8) pagi tadi. (foto: ist.)

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Kapolres Kediri Kota AKBP Wahyudi dan Dandim 0809 Kediri Letkol Inf. Rully Eko Suryawan melakukan peninjauan langsung ruang isolasi terpadu (isoter) yang berlokasi di Aula Kantor Kecamatan Mojoroto, Sabtu (7/8). Ruang isoter ini disiapkan untuk mengantisipasi lonjakan pasien Covid-19 yang membutuhkan isolasi.

Peninjauan langsung tersebut dilaksanakan dalam rangka meninjau kesiapan lokasi, sarana, dan prasarana ruang isoter guna antisipasi adanya lonjakan pasien Covid-19 Kota Kediri.

"Kami bersama Dandim 0809 Kediri melakukan tinjauan langsung dan pengecekan kesiapan ruang isolasi terpadu untuk mengetahui sarana prasarana di tempat isolasi terpadu di Aula Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri guna antisipasi sedini mungkin lonjakan Covid-19 di masa PPKM Level 4 di Kota Kediri," kata Wahyudi, Sabtu (7/8).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video