Masih Diakomodir, Begini Alur Pendaftaran Bantuan Uang Tunai bagi para Pekerja Seni di Madiun | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Masih Diakomodir, Begini Alur Pendaftaran Bantuan Uang Tunai bagi para Pekerja Seni di Madiun

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Hendro Suhartono
Selasa, 03 Agustus 2021 20:38 WIB

Bariyanto, Kepala Bidang Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Madiun. (foto: ist)

MADIUN, BANGSAONLINE.com -  telah menyalurkan bantuan uang tunai melalui kecamatan masing-masing kepada para pekerja seni terdampak PPKM darurat. Meski begitu, dalam prosesnya masih banyak ditemui kesalahan dalam verifikasi data. 

Kepala Bidang Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Madiun Bariyanto menuturkan bahwa data para pekerja seni penerima bantuan yang ada saat ini masih perlu diverifikasi karena banyak kekurangan.

"Kami sudah ada data sebelumnya, Mas. Itu yang telah kami setorkan ke dinsos sebagai satu pintu pemberi bantuan dan verifikatornya," tutur Bari -sapaan Bariyanto- kepada BANGSAONLINE, Selasa (3/8/2021).

Menurutnya, setelah dilakukan verifikasi, ternyata data tersebut banyak kekurangannya. "Data kami kemarin ada yang belum menerimanya, karena saat verifikasi nama ada tapi NIK gak ada, jadi belum terima," jelasnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video