Penyaluran BST di Desa Sembung Berjalan Lancar dan Kondusif | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Penyaluran BST di Desa Sembung Berjalan Lancar dan Kondusif

Editor: Tim
Wartawan: Safiudin
Minggu, 01 Agustus 2021 22:54 WIB

Suasana penyaluran BST di Balai Desa Sembung, Kecamatan Wringinanom, Kabupaten Gresik.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Tiga desa di Kecamatan Wringinanom Kabupaten Gresik, yaitu Desa Sembung, Padagangan, dan Sumberame melakukan Bantuan Sosial Tunai () secara serentak, Jumat (30/7) lalu. dari Kementerian Sosial (Kemensos) itu bertempat di Balai Desa Sembung, Kecamatan Wringinanom.

Kepala Desa (Kades) Sembung Deny Erika Wati melalui Kaur Kesra Jaidin mengatakan, pada penyaluran ini pihaknya hanya memfasilitasi tempat dan mobilisasi penerima bantuan. Sebab, yang melakukan penyaluran adalah PT Pos Indonesia Cabang Gresik.

"Kita hanya membatu memfasilitasi, sekaligus memantau penyaluran bantuan agar berjalan lancar dan tepat sasaran bersama babinsa, bhabinkamtibmas, serta unsur lainnya," terang Jaidin.

Jaidin menegaskan, penyaluran dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat, yaitu dengan 5M sesuai dengan anjuran pemerintah. "Ini merupakan langkah terbaik agar terhindar dari paparan penyebaran Covid-19 yang saat ini peningkatannya sangat signifikan," katanya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video