Dewan Ingatkan Pemprov Jatim Prioritaskan Vaksin untuk Pondok Pesantren | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Dewan Ingatkan Pemprov Jatim Prioritaskan Vaksin untuk Pondok Pesantren

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: M Didi Rosadi
Rabu, 30 Juni 2021 01:26 WIB

Hj. Anik Maslachah, S.Pd., M.Si, Wakil Ketua DPRD Jatim. foto: istimewa

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Lonjakan Covid-19 di Jawa Timur membuat banyak pihak prihatin. Terlebih munculnya Covid-19 varian Delta yang turut menyerang anak-anak. Karena itu, Wakil Ketua DPRD Jatim, Anik Maslachah mengingatkan agar memprioritaskan juga vaksin untuk pondok pesantren (ponpes).

Menurut Anik, para santri dan pengajar yang ada di pesantren perlu mendapat perlindungan vaksin. Hal itu seiring dengan hampir 100 persen aktivitas santri di pondok berjalan.

"Saya mengingatkan pemprov agar pondok pesantren juga perlu diberi prioritas untuk vaksinasi. Apalagi proses belajar-mengajar di pesantren sudah berjalan," tutur pimpinan DPRD Jatim perempuan pertama di era reformasi ini, Selasa (29/6/2021).

Penasihat Fraksi PKB DPRD Jatim itu mengungkapkan, salah satu faktor pentingnya pondok pesantren menjadi prioritas karena jumlah anak dalam satu kamar bisa di atas 10 orang. Setiap hari mereka pun harus melakukan aktivitas bersama, mulai dari tidur, mengaji, salat berjamaah, dan makan.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video