7 Bulan Kosong, Kursi Wakil Ketua DPRD Kota Blitar Akhirnya Terisi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

7 Bulan Kosong, Kursi Wakil Ketua DPRD Kota Blitar Akhirnya Terisi

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Akina Nur Alana
Senin, 12 April 2021 13:40 WIB

Rapat Paripurna DPRD Kota Blitar dengan agenda pengucapan sumpah pengganti antar waktu Wakil Ketua DPRD Kota Blitar, Senin (12/4/2021).

KOTA BLITAR, BANGSAONLINE.com - Setelah mengalami kekosongan selama 7 bulan, kursi Wakil Ketua DPRD akhirnya terisi. Secara resmi, Ely Hidayah Vitnawati dilantik menggantikan Yasin Hermanto dalam Rapat Paripurna DPRD dengan agenda pengucapan sumpah pengganti antar waktu Wakil Ketua DPRD , Senin (12/4/2021).

Diketahui, Yasin Hermanto mundur Aebagai anggota DPRD karena maju dalam Pilwali Blitar 2020 lalu. Ketua DPC PKB itu resmi mengundurkan diri pada September 2020, setelah KPU menetapkan Yasin sebagai Calon Wakil Wali .

Ketua DPRD Syahrul Alim mengatakan, rapat paripurna tersebut merupakan tindak lanjut Keputusan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa tertanggal 24 Maret 2021 tentang pengangkatan pengganti antar waktu Wakil Ketua DPRD . Pengisian kekosongan kursi wakil ketua DPRD ini sempat terhambat beberapa hal. Salah satunya harus menunggu pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali .

"Harapan kami setelah ini kinerja semakin maksimal. Karena selama tujuh bulan ini kami sempat kewalahan untuk mengatur jadwal. Karena pimpinan hanya dua orang," ujar Syahrul.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video