18 Siswa SMAN 2 Batu Dipastikan Lolos Masuk PTN | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

18 Siswa SMAN 2 Batu Dipastikan Lolos Masuk PTN

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Agus Salimullah
Jumat, 26 Maret 2021 12:55 WIB

Anto Dwi Cahyono, Kepala SMAN 2 Batu.

KOTA BATU, BANGSAONLINE.com - Sebanyak 18 siswa SMAN Negeri 2 Batu berhasil Lulus Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) yang dilaksanakan pada Januari - Februari 2021 lalu. Mereka masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) favorit seperti Universitas Brawijaya (UB), Universitas Airlangga (Unair),  dan Universitas Negeri Malang (UM).

Kepastian itu disampaikan Kepala SMAN 2 Batu Anto Dwi Cahyono saat ditemui di kantornya, Jumat (26/3/2021) siang. Selaku kepala sekolah, Anto Dwi Cahyono merasa bangga atas capaian anak didiknya, lantaran di masa Pandemi Covid-19 mereka bisa menunjukkan prestasi.

“Alhamdulillah di masa pandemi Covid-19 anak-anak bisa menunjukkan prestasinya dengan baik, ada peningkatan yang cukup menggembirakan dibanding tahun lalu, ada 18 anak yang akan melanjutkan studinya ke PTN,” jelasnya.

Pada tahun 2019 lalu, siswa SMAN 2 Batu yang diterima di SNMPTN berjumlah 8 siswa, sedang tahun 2020 sebanyak 10. Sementara dari SBMPTN tahun 2019 sebanyak 35 siswa yang lolos, dan 2020 ada 23 siswa.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video