Jalan Provinsi di Pamekasan Amblas Sepanjang 14 Meter, Berpotensi Membahayakan Penduduk | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jalan Provinsi di Pamekasan Amblas Sepanjang 14 Meter, Berpotensi Membahayakan Penduduk

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Yeyen
Senin, 15 Maret 2021 19:34 WIB

Bupati Pamekasan H. Baddrut Tamam beserta forkopimda meninjau jalan yang amblas, Senin (15/3/2021). (foto: ist)

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Jalan provinsi penghubung Kecamatan Pakong dan Kecamatan Waru Kabupaten amblas sepanjang 14 meter, tepatnya di Desa Tampojung Goa, Kecamatan Waru, Kabupaten . Kondisi tersebut sangat membahayakan karena tepat di bawah jalan raya terdapat permukiman warga.

Koordinator Tim Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pemkab Budi Cahyono yang langsung meninjau lokasi mengatakan, jalan yang amblas itu sekitar 14 meter, sedangkan jalan yang sudah retak mencapai 23 meter dan di bawah jalan yang amblas tersebut ada rumah penduduk.

"Kondisi di sekitar lokasi kejadian sangat membahayakan, karena dekat dengan rumah penduduk," jelas Budi Cahyono.

"Bencana tersebut terjadi pada sore sekitar pukul 16.10 WIB, Minggu (14/3/2021), yang saat itu kondisi hujan cukup deras di daerah Pantura," tambahnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video