Belum Dapat BAP, Kuasa Hukum Minta Kejari Segera Gelar Pemeriksaan terhadap Camat Duduksampeyan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Belum Dapat BAP, Kuasa Hukum Minta Kejari Segera Gelar Pemeriksaan terhadap Camat Duduksampeyan

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: M. Syuhud Almanfaluty
Rabu, 17 Februari 2021 16:21 WIB

Andi Fajar Yulianto, S.H., C.TL. (foto: ist)

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Andi Fajar Yulianto, S.H., C.TL., Kuasa Hukum Camat Duduksampeyan Suropadi terus mendesak penyidik Kejari Gresik agar segera memeriksa kliennya yang telah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan di Lapas Kelas II Banjarsari Kecamatan Cerme atas kasus dugaan korupsi anggaran kecamatan tahun 2017, 2018, dan 2019.

Hal ini diungkapkan Fajar saat ditanya BANGSAONLINE.com terkait keberatannya dengan langkah penyidik kejari yang tiba-tiba menahan kliennya setelah hanya diminta menjawab 6 pertanyaan.

"Saya selaku kuasa hukum Suropadi patut mempertanyakan sikap penyidik kejari yang menahan klien kami setelah hanya mendapatkan 6 pertanyaan," katanya, Rabu (17/2/2021).

"Sementara saya selaku kuasa hukum saat mendampingi tersangka belum tahu materi pokok perkara klien saya saat pemeriksaan," sambungnya.

Oleh karena itu, Fajar berharap penyidik kejaksaan segera memeriksa kliennya dalam kapasitas tersangka. "Kami berharap penyidik kejari segera memeriksa klien kami dalam kapasitas tersangka untuk materi pokok perkara, karena kami masuk sebagai penasihat hukum (PH) saat sudah ditetapkan tersangka," terangnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video