Penyelenggara Diduga Tak Patuh Prokes, Klaster Hajatan Merebak di Blitar, 8 Positif Covid-19 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Penyelenggara Diduga Tak Patuh Prokes, Klaster Hajatan Merebak di Blitar, 8 Positif Covid-19

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Akina Nur Alana
Rabu, 25 November 2020 16:45 WIB

Peta sebaran Covid-19 di Kabupaten Blitar, dan Juru Bicara Satgas Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Blitar, Krisna Yekti.

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Klaster hajatan muncul di Kabupaten. Dari klaster hajatan ini, delapan orang dinyatakan positif Covid-19, dan satu orang meninggal dunia.

Juru Bicara Satgas Penanggulangan Covid-19 Kabupaten, Krisna Yekti, mengatakan klaster hajatan ini baru pertama kali muncul di Kabupaten. "Iya, untuk klaster hajatan ini yang pertama," terang Krisna, Rabu (25/11/2020).

Dia menjelaskan, klaster itu muncul berawal dari seorang keluarga yang datang ke acara hajatan di Desa Tuliskriyo, Kecamatan Sanankulon. Usai hajatan, yang bersangkutan kemudian dinyatakan positif Covid-19, kemudian meninggal dunia.

"Saat hajatan, ada keluarga yang saat itu bertamu ke hajatan terpapar Covid-19. Kebetulan dia komorbid atau punya penyakit penyerta dan akhirnya meninggal dunia. Kemudian kita tracing dan kita swab sekitar 15-20 orang. Hasilnya kita dapatkan 8 orang positif dari hajatan pernikahan yang digelar di rumah salah satu warga pada bulan November ini," jelas Krisna.

Krisna mengatakan, pihaknya sebenarnya sudah memprediksi akan adanya klaster hajatan. Ketika hajatan diperbolehkan, Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten mewajibkan penyelenggara untuk mematuhi protokol kesehatan dan tidak mengundang banyak tamu.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video