​Berantas Peredaran Rokok Ilegal, Disperindag Nganjuk Gencarkan Sosialisasi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Berantas Peredaran Rokok Ilegal, Disperindag Nganjuk Gencarkan Sosialisasi

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Bambang Dwi Julianto
Rabu, 11 November 2020 19:22 WIB

Sekretaris Disperindag Nganjuk, Heru Purnomo saat membuka sosialisasi Berantas Rokok Ilegal, Rabu (11/11). foto: BAMBANG/ BANGSAONLINE

NGANJUK, BANGSAONLINE.com - Upaya memutus peredaran rokok ilegal terus dilakukan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Nganjuk bersinergi dengan Bea Cukai Kediri. Salah satunya dengan menggencarkan sosialisasi kepada para pedagang atau kios rokok.

Seperti yang digelar pada Rabu (11/11) siang, Disperindag Nganjuk mengundang para pemilik kios rokok di aula kantor setempat untuk sosialisasi pencegahan dan penindakan rokok tanpa cukai. Sosialisasi ini mengangkat tema "Sinergitas Mengantisipasi Peredaran Rokok Ilegal di Wilayah Kabupaten Nganjuk".

Acara ini dihadiri Sekretaris Disperindag Nganjuk Heru Purnomo, Kasi Penyelidikan dan Barang Hasil Penindakan Bea Cukai Kediri Indra Prahara, dan Kasi Datun Kejari Nganjuk Boma Wira Nganjuk.

Heru Purnomo menjelaskan alasannya mengundang para pemilik kios, karena selama ini merekalah yang bersinggungan langsung dengan para pengedar rokok ilegal.

"Saya ingin adanya sinergitas antara pemilik kios dan pemerintah bersama-sama berantas rokok ilegal," kata Heru dikutip BANGSAONLINE.com, Rabu (11/11).

Menurutnya, tanpa adanya sinergitas yang baik, maka akan sulit menghentikan maupun memberantas peredaran rokok ilegal. Memang selama ini Nganjuk masih dalam kawasan bersih dalam peredaran rokok ilegal, karena masyarakat maupun pedagang kecil sudah berani untuk melapor jika ada temuan.

"Meski demikian, saya ingin agar pedagang perlu lebih jeli lagi, karena masuknya rokok ilegal bisa ditempuh berbagai cara," terangnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video