Tuntut Evaluasi Pengamanan Aksi, Mahasiswa IMM Ngeluruk Gedung Dewan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tuntut Evaluasi Pengamanan Aksi, Mahasiswa IMM Ngeluruk Gedung Dewan

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Agus Salimullah
Jumat, 23 Oktober 2020 20:46 WIB

Unjuk rasa yang digelar IMM Malang Raya di Balai Kota Among Tani Kota Batu berjalan damai.

KOTA BATU, BANGSAONLINE.com - Aksi unjuk rasa menuntut pencabutan UU Omnibus Law dan evaluasi pengamanan aksi oleh aparat yang dilakukan sekitar 200 dari Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Malang Raya di depan Balai Kota Among Tani Pemkot Batu dan gedung DPRD  berlangsung damai, Jum'at (23/10).

Agus Muin, Korlap Aksi mengatakan, demo ini digelar untuk mendesak pemerintah agar mencabut UU Ombibus Law, karena UU tersebut saat ini sudah di tangan pemerintah.

"Presiden harus mencabut Undang-Undang ini dan menggantinya dengan Peraturan Pengganti Undang-Undang Omnibus Law," ujar Agus.

Selain melakukan aksi sebagai bentuk penolakan UU Omnibus Law, rencananya PC IMM Malang Raya akan mengirim surat secara langsung kepada pemerintah agar mencabut UU tersebut.

"Saat ini kami masih melakukan kajian akademik terkait Undang-Undang ini. Insya Allah kami akan berkirim surat langsung kepada pemerintah," terangnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video