​Ratusan Warga Jombang Serbu Bantuan UMKM Senilai Rp 2,4 Juta dari Presiden | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Ratusan Warga Jombang Serbu Bantuan UMKM Senilai Rp 2,4 Juta dari Presiden

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Aan Amrulloh
Jumat, 28 Agustus 2020 15:01 WIB

Ratusan warga saat pengajuan bantuan UMKM di Kantor Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Jombang. (foto: ist).

JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Ratusan warga menyerbu Kantor Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Jombang yang berada di Jalan K.H. Abdurrahman Wahid Desa Candimulyo, Kecamatan/Kabupaten Jombang, Jumat (28/8/2020).

Mereka datang berasal dari berbagai wilayah di Kota Santri, dengan membawa berkas identitas diri dan surat keterangan usaha dari desa masing-masing untuk mengajukan bantuan UMKM dari Presiden RI Joko Widodo, senilai Rp 2,4 juta.

Warga yang datang terlihat berjubel di halaman kantor dinas tersebut. Meski mengenakan masker, mereka tampak tidak menghiraukan jarak fisik antarwarga sesuai terapan protokol kesehatan.

Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Jombang, Muntholip mengatakan, pihaknya sedang menargetkan sebanyak mungkin pelaku usaha mikro di Jombang untuk diusulkan bantuan UMKM. Karena untuk memenuhi kuota nasional pada bantuan tersebut, ia meminta para pelaku usaha mikro datang untuk mengusulkan bantuan.

Kuota nasional sendiri sebanyak 12 juta usaha mikro, saat ini masih terserap 1,5 juta orang, sehingga masih kurang 10,5 juta.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video