Masa Pandemi Jadi Inspirasi, Pebatik di Sumenep Ciptakan Motif Corona | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Masa Pandemi Jadi Inspirasi, Pebatik di Sumenep Ciptakan Motif Corona

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Alan Sahlan
Jumat, 05 Juni 2020 20:24 WIB

Didik Haryanto, Pebatik Canteng Koneng.

SUMENEP, BANGSAONLINE.com - Akibat pandemi, bisnis batik tulis mengalami penurunan drastis dari sebelumnya. Namun pengrajin batik tulis Canteng Koneng tetap berkarya untuk menghasilkan produk yang semakin berkualitas dan terus dicari konsumen, khususnya para pelanggan fanatik batik Madura.

Didik Haryanto, pemilik Padepokan Batik Canteng Koneng, mengakui dari sisi pembelian langsung terhadap batik karyanya memang turun drastis hingga 90 persen. Namun, pemesanan seragam dari sejumlah lembaga, baik negeri maupun swasta masih terus berjalan, walaupun transaksinya pun tidak seramai sebelum pandemi Covid-19.

Didik mengatakan, meskipun mengalami penurunan pemesanan, namun pihaknya tetap semangat, dan sampai saat ini terus berupaya melahirkan banyak karya-karya baru. "Kami tetap semangat dan terus berkarya dengan desain desain baru," ungkapnya, Jum'at (05/06/2020).

Menurutnya, karya terbaik tetap harus selalu ada buat pelanggan fanatiknya. Kali ini,  pihaknya sedang membuat desain motif yang sangat menarik dan sedang menjadi perbincangan hangat banyak, yakni motif Corona. “Kami sekarang sedang membuat desain motif Corona,” imbuhnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video