Kabar Baik, Tren Sembuh Pasien Covid-19 Kota Surabaya Alami Peningkatan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kabar Baik, Tren Sembuh Pasien Covid-19 Kota Surabaya Alami Peningkatan

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Yudi Arianto
Kamis, 04 Juni 2020 20:36 WIB

Rapid test yang digelar di Siola. (foto: ist).

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Pasien sembuh dari Covid-19 di Kota terus mengalami tren peningkatan. Tren peningkatan ini berkat masifnya upaya test, tracing, dan therapy yang dilakukan Pemerintah (Pemkot) Kota . Terlebih, adanya dukungan alat kesehatan (alkes) dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Badan Intelijen Negara (BIN), dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Tercatat, data Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota per tanggal 1 Juni 2020, ada 17 orang. Kemudian per tanggal 2 Juni 2020, ada 60 . Selanjutnya data per tanggal 3 Juni 2020, ada 240 orang yang dinyatakan sembuh, sedangkan data kumulatif sampai 3 Juni 2020, tercatat sebanyak 540 pasien terkonfirmasi Covid-19 yang telah dinyatakan sembuh.

Wakil Koordinator Hubungan Masyarakat Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 , M. Fikser mengatakan, setelah mendapat bantuan alat kesehatan dari pemerintah pusat, pihaknya langsung gencar melakukan rapid test dan swab test. Ia menilai, bahwa bantuan alkes ini juga menjadi salah satu indikator angka di terus meningkat.

"Sebetulnya kita memperhatikan test, tracing, dan therapy (3T). Setelah kemarin kita mendapat alat, kita melakukan swab test dan rapid test begitu banyak," kata Fikser di Balai Kota , Kamis (4/6/2020).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video