Ketua Komisi VI DPR RI Desak Pemerintah Perhatikan Protokol Kesehatan di Pesantren Jelang New Normal | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Ketua Komisi VI DPR RI Desak Pemerintah Perhatikan Protokol Kesehatan di Pesantren Jelang New Normal

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Sugianto
Jumat, 29 Mei 2020 15:22 WIB

Legislator Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Faisol Riza.

PROBOLINGGO, BANGSAONLINE.com - Legislator Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Faisol Riza meminta agar pemerintah memperhatikan pesantren di masa penerapan kebijakan tatanan hidup  (Kelaziman Baru) di tengah pandemi Covid-19.

Hal itu, dimaksudkan agar pemerintah memperhatikan keselamatan para santri, ustaz, dan kiai yang ada di lembaga pendidikan pesantren. Sebab, pesantren merupakan tonggak penjuru Nusantara yang tidak bisa ditinggalkan dari Bumi Pertiwi ini.

"Pesantren merupakan komunitas besar, sehingga wajarlah kalau pemerintah harus memberikan prioritas lebih dalam pencegahan dan penanganan untuk menghadapi ini," ujar Ketua Komisi VI ini, Jumat (28/5/2020).

Faisol Riza mengatakan, pesantren yang merupakan komunitas besar dan santrinya dari berbagai penjuru pelosok bumi harus diberi prioritas lebih.

"Semisal, melakukan rapid test kepada para santri di pesantren untuk menuju ini," ujar Alumnus Pondok Pesantren Nurul Jadid Paiton itu.

Sebab saat ini, Riza mengaku pihaknya mendapat keluhan dari para kiai serta berbagai wali santri di Dapil Jatim II yaitu Pasuruan- agar pondok pesantren (ponpes) untuk diaktifkan kembali seperti semula.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video