49 Karyawan Pabrik Rokok di Pasuruan Reaktif Covid-19 Berdasarkan Hasil Rapid Test | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

49 Karyawan Pabrik Rokok di Pasuruan Reaktif Covid-19 Berdasarkan Hasil Rapid Test

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Ahmad Habibi
Jumat, 15 Mei 2020 22:10 WIB

Ilustrasi.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Setelah dua buruh di salah satu perusahaan rokok di Kecamatan Purwosari Kabupaten berstatus Positif , Gugus Tugas Percepatan Penanganan Kabupaten bergerak cepat. Gugus Tugas langsung melakukan tracing dan tracking plus rapid test terhadap orang yang melakukan kontak erat. Hasilnya, sebanyak 49 karyawan di tersebut dinyatakan reaktif .

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Kabupaten , Syaifudin Ahmad mengatakan, keempat puluh sembilan orang tersebut terdiri dari 3 orang karyawan (1 laki-laki dan 2 perempuan) yang sudah di-rapid test oleh petugas Puskesmas Purwosari pada tanggal 6 Mei, dan 46 karyawan lainnya merupakan hasil rapid test mandiri yang digelar oleh perusahaan terhadap 810 karyawannya, pada tanggal 10 Mei 2020.

“Kalau yang 3 orang karyawan adalah kontak erat dari 2 karyawan ini (yang sudah dinyatakan positif , red). Mereka ini satu ruangan kerja dengan dua pasien terkonfirmasi . Kalau yang 46 ini hasil rapid massal yang digelar oleh perusahaan sendiri,” kata Syaifudin, dalam keterangan persnya di Posko Gugus Tugas Percepatan Penanganan Kabupaten , Jumat (15/05/20).

Dijelaskannya, pasca keluar hasil rapid test yang menunjukkan reaktif, keempat puluh sembilan karyawan tersebut diminta untuk melakukan isolasi mandiri di rumahnya. Hal itu dilakukan lantaran mereka terdeteksi positif rapid tanpa gejala alias OTG (orang tanpa gejala).

Hanya saja, untuk memastikan proses isolasi mandiri berjalan benar, petugas Puskesmas diminta untuk terus melakukan pengawasan terhadap keseharian seluruh karyawan positif rapid test tersebut.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video