Relawan Bangkalan Tanggap Covid-19 Salurkan Bansos dan APD | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Relawan Bangkalan Tanggap Covid-19 Salurkan Bansos dan APD

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Ahmad Fauzi
Rabu, 13 Mei 2020 16:06 WIB

Relawan Bangkalan Tanggap Covid-19 memberikan bantuan sembako kepada tukang becak dan APD ke RSUD Pamekasan.

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Tim Relawan Bangkalan Tanggap Covid-19 terus bergerak membagi-bagikan bantuan sosial (bansos) dan alat pelindung diri (APD) kepada tenaga medis dan masyarakat Madura terdampak pandemi Covid-19.

Andre Kisroh Sunyigono, Koordinator Relawan Bangkalan Tanggap Covid-19 mengatakan, untuk bantuan APD sudah didistribusikan ke tenaga medis beberapa puskesmas dan rumah sakit. Sedangkan untuk bansos berupa tunai, diserahkan ke fakir miskin serta masyarakat terdampak di empat kabupaten di Madura

"Alhamdulillah, distribusi bantuan kami tidak hanya tersebar di wilayah Bangkalan, tapi juga ada yang di luar Bangkalan, seperti wilayah Pamekasan, Sampang, dan Sumenep sudah sampai dan diterima," jelasnya kepada wartawan BANGSAONLINE.com, Rabu (13/5/2020) melalui sambungan WhatsApp.

"Selain bantuan APD, kami juga memberikan bantuan santunan tunai serta 2 ton beras kepada masyarakat terdampak, serta beberapa masjid dan pondok pesantren di wilayah Bangkalan," katanya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video