Jadi Garda Terdepan Cegah Covid-19, Kapolres Lamongan Bekali Anggota dengan APD | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jadi Garda Terdepan Cegah Covid-19, Kapolres Lamongan Bekali Anggota dengan APD

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Nur Qomar Hadi
Selasa, 14 April 2020 21:06 WIB

Kapolres Lamongan AKBP Harun saat menyerahkan APD kepada anggotanya.

LAMONGAN, BANGSAONLINE.com - Jajaran Kepolisian Resort (Polres) Lamongan terus berupaya untuk melakukan pencegahan dan penangganan virus Corona atu di Lamongan.

Upaya tersebut dibuktikan dengan pemberian bekal berupa Alat Pelindung Diri (APD) yang diserahkan secara langsung oleh Kapolres AKBP Harun untuk seluruh polsek di Lamongan.

“APD yang kita serahkan ini untuk mempersiapkan anggota apabila terdapat gejala atau suspect di masyarakat. Kita bisa memberikan pelayanan untuk penanganannya dengan aman,” kata Kapolres Lamongan AKBP Harun saat dikonfirmasi BANGSAONLINE.com melalui WA, Selasa (14/4) siang.

Selain diberikan ke seluruh polsek, alat pelindung diri tersebut juga diberikan ke anggota Polres Lamongan.

Menurut Harun, Polri merupakan garda terdepan dalam penanganan . Untuk bisa memberikan pelayanan kepada masyarakat secara prima, maka perlu disiapkan APD.

“Sehingga dengan adanya Alat Pelindung Diri (APD) tersebut, Polri tetap bisa memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan tetap menjaga keamanan pada dirinya,” ungkap Harun.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video